Sebelum anda para pembaca mengunduh Perangkat Pembelajaran ( Silabus RPP,
Prota, Promes dll ) untuk ke lima Pelajaran Agama di MTs, ! Coba kita
telaah, Perilaku anak didik kita diluar sekolah banyak dari mereka
berperilaku tidak beradab (tawuran, minuman keras) menjadi sebuah
kebiasaan. Sebagai seorang pendidik kita tentunya miris melihat semua
itu. Lalu dibenak kita timbul sebuah pertanyaan sudah tepatkah metode
pendidikan agama untuk anak didik kita atau ada yang salah dengan
mereka, Sebenarnya tujuan Pendidikan Agama Islam pada kurikulum SMP/MTs
sudah cukup jelas yaitu untuk berkembangnya kemampuan perserta didik
dalam mengembangkan, memahami dan mengamalkan nilai-nilai agama islam,
penguasaan ilmu pengetahuan, teknologi dan seni. Pendidikan agama islam
di SMP/ SLTP bertujuan untuk menumbuhkan dan meningkatkan keimanan,
melalui pemberian dan pemupukan pengetahuan, penghayatan, pengamalan,
serta pengamalan peserta didik tentang agama islam menjadi manusia
muslim yang terus berkembang dalam keduniaan, ketaqwaan kepada Allah
SWT. Serta berakhlak mulia dalam kehidupan pribadi, bermasyarakat,
berbangsa dan bernegara, serta untuk dapat melanjutkan pada jenjang
pendidikan yang lebih tinggi . Untuk lebih jelas coba anda mencermati
artikel tentang Pendidikan Agama Islam dibawah ini:
PENGERTIAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM
Mengenai
pengertian Pendidikan Agama Islam banyak para pakar pendidikan yang
memberikan defenisi secara berbeda diantaranya adalah sebagai berikut.
Prof.Dr.Zakiah Drajat menjelaskan sebagai berikut :
1.
Pendidikan agama islam adalah usaha berupa bimbingan dan asuhan
terhadap anak didik agar kelak setelah selesai pendidikannya dapat
memahami dan mengamalkan ajaran agama islam serta menjadikannya sebagai
pandangan hidup (way of life)
2. Pendidikan agama islam adalah pendidikan yang dilaksanakan berdasarkan ajaran islam
3. Pendidikan agama islam adalah pendidikan melalui ajaran-ajaran agama
islam, yaitu berupa bimbingan dan asuhan terhadap anak didik agar
nantinya setelah selesai dari pendidikan ia dapat memahami, menghayati
dan mengamalkan ajaran-ajaran agama islam yang telah diyakininya secara
menyeluruh, serta menjadikan ajaran agama islam itu sebagai suatu
pandangan hidupnya demi keselamatan hidup didunia maupun diakhirat
kelak.