Halaman

10/26/2012

Fasilitas Transfer File pada Net Meeting

Mengirimkan file / Dokumen dengan menggunakan Fasilitas Transfer File pada Net Meeting
Dalam jaringan lokal LAN jika telah terinstalasi net meeting tentunya dapat kita maanfaatkan untuk melakukan sharing file / mengirimkan data bisa berupa tulisan atau gambar. Fasilitas pada Net Meeting yang bisa digunakan adalah Transfer File, Adapun langkah langkahnya yaitu :
1. Clik ikon Transfer File pada pojok kanan bawah pada jendela Windows NetMeeting
2. Kemudian pilih ikon Add Files pada jendela File Transfer
3. Pilih file yang akan dikirimkan pada kotak dialog Select Files to Send yang muncul, lalu tinggal mengklik tombol Add
4. Pilih alamat atau nama teman yang akan kita kirimi file tetapi sebelumnya kembali ke kotak dialog  File Transfer kemudian klik Send All
5. Maka file yang dikirimkan akan diterima oleh si penerima atau rekan yang akmu kirimi data dan untuk membukanya tinggal klik open



Oleh : ndoroguru
Sumber : berbagai sumber

Mengenal Perangkat Display Adapter

Apa itu Display adapter .......?
Kartu VGA Express oleh Pondok IPTEK
Salah satu kartu yang terpasang pada slot ekspansi adalah Display Controller/Adapter. Kartu inilah yang memungkinkan komputer dapat menampilkan data ke layar monitor. Display Adapter hingga saat ini telah  mengalami banyak sekali perkembangan dan perubahan, mulai dari MDA (Monocrome Display Adapter) untuk monitor teks monokrom, kemudian CGA (Color Graphics Adapter) untuk monitor teks berwarna yang dilanjutkan dengan EGA (Enhanced Graphics Adapter) dan versi terakhir adalah VGA (Video Graphics Adapter) atau disebut VGA Card serta SVGA (Super Video Graphics Adapter).
Display Adapter yang terakhir telah berkembang pula, mulai dari jenis slot yang dipergunakan sampai jumlah memori yang terpasang sehingga ada VGA Card untuk slot ISA, AGP, PCI dan PCI Expres.
Namun Untuk VGA Card jenis ISA sudah tidak banyak lagi dipergunakan. Sedangkan jumlah memori yang terpasang pada VGA Card saat ini tidak hanya berhenti pada 1MB saja tetapi sudah mencapai satuan Giga. Besarnya memori sangat berpengaruh pada kualitas gambar yang dihasilkan pada layar monitor. Semakin besar memori yang dimiliki maka semakin tinggi resolusi gambar dan jumlah warna yang mampu ditampilakn. Jika dulu VGA Card hanya mampu menampilkan 16 warna dengan resolusi 640 x 480 dpi (dot per inch), tetapi kini VGA Card mampu menampilkan 32 bit dengan resolusi 1024 x 840 dpi atau telah berkembang lagi sekitar 60 an bit.
Kemampuan ini penting mengingat banyaknya aplikasi grafis yang membutuhkan kualitas gambar prima. Dengan resolusi tinggi maka pekerjaan yang membutuhkan ketepatan gambar akan semakain mudah dan cepat serta teliti. Untuk Display adapter lama seperti CGA, EGA, MDA sudah tidak dikembangkan atau sudah tidak diproduksi lagi kalaupun ada tentunya itu adalah barang second /2nd karena memang kemampuannya yang terbatas hanya bisa menampilkan teks atau gambar dalam format teks.

Oleh : ndoroguru

Budidaya Tanaman Kakao

I.KONDISI GEOGRAFIS
1.1. Iklim
a) Ditinjau dari wilayah penanamannya, cokelat ditanam pada daerah-daerah yang berada pada 10 derajat LU sampai dengan 10 derajat LS. Hal tersebut berkaitan dengan distribusi curah hujan dan jumlah penyinaran matahari sepanjang tahun.
b) Areal penanaman cokelat yang ideal adalah daerah-daerah bercurah hujan 1.100-3.000 mm/tahun.
c) Suhu udara ideal bagi pertumbuhan cokelat adalah 30-32 derajat C (maksimum) dan 18-21 derajat C (minimum). Berdasarkan keadaan iklim di Indonesia, suhu udara 25–26 derajat C merupakan suhu udara rata-rata tahunan tanpa faktor pembatas. Karena itu, daerah-daerah tersebut sangat cocok jika ditanami cokelat.
d) Cahaya matahari yang terlalu banyak menyoroti tanaman cokelat akan menyebabkan lilit batang kecil, daun sempit dan tanaman relatif pendek.
1.2. Media Tanam
a) Pertumbuhan bibit tanaman kakao terbaik diperoleh pada tanah yang didominasi oleh mineral liat smektit dan berturut-turut diikuti oleh tanah yang mengandung khlorit, kaolinit dan haloisit.b) Tanaman cokelat dapat tumbuh dengan baik pada tanah yang memiliki keasaman (pH) 6-7,5, tidak lebih tinggi dari 8 serta tidak lebih rendah dari 4; c) Air tanah yang mempengaruhi aerasi dalam rangka pertumbuhan dan serapan hara. Untuk itu, kedalam air tanah diisyaratkan minimal 3 m.d) Faktor kemiringan lahan sangat menentukan kedalaman air tanah. Pembuatan teras pada lahan yang kemiringannya 8% dan 25% masing-masing dengan lebar minimal 1 m dan 1,5 m. Sedangkan lahan yang kemiringannya lebih dari 40% sebaiknya tidak ditanami cokelat. 1.2. Media Tanam Daerah yang cocok untuk penanaman cokelat adalah lahan yang berada pada ketinggian 200-700 m dpl.

Instalasi Wind XP via USB Flashdisk

USB flashdisk saat ini banyak dipakai sebagai pengganti cd/dvd atau media simpan lainnya karena gampang dibawa dan mudah digunakan. Apalagi harganya yang terjangkau, membuat flashdisk banyak digunakan untuk keperluan menyimpan data dan file. Bahkan USB flashdisk tidak hanya difungsikan sebagai media simpan file,  sekarang flashdisk mulai banyak digunakan untuk install windows dan linux melalui flashdisk. Artinya untuk menginstall windows xp/vista atau windows7 tidak harus memakai cd/dvd windows tapi cukup dengan flashdisk bootable yang berisi file-file installasi windows. Untuk membuat flashdisk windows xp yang bootable tidak bisa dengan kopi paste isi cd windows lalu dimasukkan kedalam flashdisk, tetapi membutuhkan software khusus seperti Flashboot yang akan membuat USBflashdisc menjadi bootable sekaligus mengkopikan file installasi windows keadalam flashdisk. Saya contohkan disini adalah cara membuat windows xp usb dengan memakai flashdisk 1 gb, Sebelumnya siapkan dulu software berikut ini:
Bila kedua software sudah didownload, lanjutkan langkah-langkah dibawah ini:
  1. Siapkan cd installasi windows xp, atau file iso-nya jika belum punya file image(iso) silahkan lihat artikel membuat iso file dari cd/dvd windows xp.
  2. Masukkan/ Tancapkan flashdisk ke komputer, ingat !! sebelumnya backup data penting didalam flashdisk, lalu jalankan program HPUSBDisk.exe untuk memformat flashdisc. Lalu formatlah flashdisk dengan software HPUSBDisk.exe.
  3. Jalankan Flashboot 2.0b portable.exe.
  4. Setelah program terbuka, klik “Next
Muncul pilihan FlashBoot Main Menu, lalu klik menu CD -> USB

Oleh      :ndoroguru
Sumber : Berbagai sumber 

Khasiat Temulawak (Curcuma Xanthorrhiza Roxb)

Khasiat Temulawak by Pondok IPTEK
Temulawak (Curcuma Xanthorrhiza Roxb) merupakan tumbuhan tahunan yang hidup merumpun dan berbatang semu berupa gabungan beberapa pangkal daun yang terpadu. Tiap batang memiliki 2-9 helai daun, bunganya berukuran pendek dan lebar, warna putih atau kuning tua dan pangkal bunga berwarna ungu. Tumbuhan ini dapat berbunga terus-menerus sepanjang tahun secara bergantian yang keluar dari rimpangnya. Rimpang induk dapat memiliki 3-4 buah rimpang. Warna kulit rimpang cokelat kemerahan atau kuning tua, sedangkan warna daging rimpang oranye tua atau kuning. Rimpang temulawak terbentuk di dalam tanah pada kedalaman sekitar 16 cm. Tiap rumpun umumnya memiliki 6 buah rimpang tua dan 5 buah rimpang muda. Temulawak berkhasiat untuk mencegah dan mengatasi beraneka macam penyakit. Berbagai khasiat dari temulawak, antara lain, gangguan lever, mencegah hepatitis, meningkatkan produksi cairan empedu, membantu pencernaan, mengatasi radang kandung empedu, radang lambung dan gangguan ginjal. Selain itu, temulawak juga bisa menurunkan kadar kolesterol tinggi, anemia/kurang darah, melancarkan peredaran darah, gumpalan darah, malaria, demam, campak, pegal linu, rematik, sakit pinggang, peluruh haid, keputihan, sembelit, ambeien, menambah nafsu makan, batuk, asma, radang tenggorokan, radang saluran nafas, radang kulit, eksim, jerawat, meningkatkan stamina, radang kandung empedu dan batu empedu:
  1.  Untuk gangguan lever, gunakan 25 gr temulawak dan 30 gr daun serut/mirten direbus dengan 600 cc air hingga tersisa 300 cc, saring dan airnya diminum selagi hangat.
  2.  Pada radang sendi, rematik, pegal linu, ambil 25 gr temulawak berikut 20 gr jahe merah direbus dengan 400 cc air hingga tersisa 200 cc, saring dan airnya diminum.
  3.  Untuk peluruh haid, gunakan 25 gr temulawak diblender dengan air secukupnya, saring lalu tambahkan madu secukupnya dan diminum.
  4.  Bila sakit radang kandung empedu, gunakan 30 gr temulawak diiris-iris lalu direbus dengan 500 cc air hingga tersisa 200 cc, saring dan airnya diminum.
  5.  Untuk mengatasi batu empedu, gunakan 25 gr temulawak, 30 gr meniran dan gula aren secukupnya direbus dengan 500 cc air hingga tersisa 200 cc, saring dan airnya diminum.
  6.   Menurunkan kadar kolesterol tinggi, gunakan 20 gr temulawak kering ditumbuk halus lalu diseduh dengan air panas secukupnya dan diminum hangat-hangat.
  7.  Mengatasi masalah radang lambung, gunakan 30 gr temulawak dipotong kecil-kecil lalu direbus dengan 500 cc air hingga tersisa 200 cc, saring dan airnya diminum.
  8. Mengobati batuk dan radang saluran nafas, gunakan 25 gr temulawak diparut, tambahkan air matang secukupnya, saring lalu tambahkan madu secukupnya dan air perasan 1 buah jeruk nipis, kemudian diminum.
  9. Untuk meningkatkan nafsu makan, ambil 25 gr temulawak, 10 gr asam jawa dan gula merah secukupnya direbus dengan 600 cc air hingga tersisa 300 cc, saring dan diminum.
Lakukan resep ini dua kali sehari secara teratur. Sedangkan, untuk penyakit berat/serius disarankan untuk tetap konsultasi ke dokter.

Oleh: Prof HM Hembing Wijayakusuma
Sumber : Suara Karya

Solusi Windows Tidak Bisa Booting karena NTLDR is Missing


NTLDR is missing press Ctrl Alt Del to restart. Inilah pesan yang muncul saat terjadi kesalahan sehingga windows tidak bisa booting dan log on. Pesan serupa yang lain adalah NTLDR is missing press any key to restart, atau Couldn't find NTLDR Please insert another disk. Jika pesan tersebut muncul pada saat booting, bisa dipastikan tidak akan bisa masuk ke windows, bahkan ke safemode sekalipun. Hal tersebut bisa terjadi dikarenakan ada beberapa sebab :
1. Komputer booting tidak menggunakan bootable disk.
Saat booting windows mengakses device yang berisi bootable disk. seperti harddisk yang berisi system operasi windows, cd bootable atau removable disk yang bootable. Karena yang diakses bukan bootable disk, maka bisa berakibat windows tidak bisa booting ditandai dengan pesan seperti diatas.
2. Pengaturan boot device di BIOS/CMOS tidak mengarah pada harddisk.
Masih berhubungan dengan nomor diatas, atur ulang pengaturan booting BIOS / CMOS computer dengan setting firstboot device pada harddisk yang terdapat system operasi windowsnya.
3. Terdapat masalah pada usb keyboard
4. Kabel IDE atau SATA harddisk tidak tepat atau longgar.
Cek kabel Sata maupun IDE, jika longgar lepaskan kemudian pasang kembali dengan benar dan tepat, atau ganti kabelnya.
5. File NTLDR dan atau NTDETECT.COM tercorrupt.
Untuk mengembalikan file ntldr atau ndetect.com yang tercorrupt atau hilang, bisa dilakukan dengan menggunakan fasilitas recovery console. Untuk masuk ke recovery console, caranya adalah sebagai berikut:

Mengganti Registered to Pada Komputer Anda

Pada saat pertama kali windows diinstall, kita bisa menentukan nama ID computer, nama identitas pengguna maupun perusahaan. Hal tersebut bisa dilakukan kalau kita sendiri yang melakukan install, atau bisa juga dengan pesen sama yang nginstall. Tetapi jika pada saat membeli computer dan windows telah terinstall, maka nama identitas computer dan perusahaan tidak sesuai dengan keinginan kita.
Jika demikian halnya, maka tidak perlu dikhawatirkan. Ada trik atau cara untuk mengubah nama ID computer dengan beberapa langkah saja. Jika shobat berkeinginan untuk mengganti nama ID computer shobat silahkan dilanjutkan tuk mengikuti trik sederhana ini :
  1. Masuk ke regedit editor
  2. Langsung menuju ke HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\Microsoft\Windows NT\CurrentVersion

  1. Pada panel sebelah kanan cari klik ganda pada RegisteredOwner dan RegisteredOrganization kemudian ganti value datanya sesuai dengan keinginan sahabat.
  2. Tutup jendela registry editor
  3. Restart komputer.
  4. Lihat hasilnya dengan membuka properties pada komputer shobat.
Oleh : ndoroguru
Sumber : Berbagai sumber

Tips Mencegah Kanker Payudara

Kanker payudara salah satu jenis kanker yang paling banyak mengakibatkan kematian pada wanita karena itu menjadi tanggung jawab setiap wanita menyadari semua hal seputar kesehatan payudara. Berikut beberapa tips memelihara kesehatan payudara dengan makan makanan yang tepat sebagai salah satu cara mengurangi resiko tumbuhnya kanker tersebut:
• Rumput laut.
Jepang merupakan salah satu negara dengan tingkat pertumbuhan kanker payudara rendah. Ini terkait pola makan yang terbiasa mengkonsumsi rumput laut. Rumput laut terbukti memiliki manfaat bagi kesehatan dimana menurut penelitian Harvard School of Public Health menemukan tikus yang diberi makan kelp (satu jenis rumput laut) memiliki kanker payudara lebih rendah dibanding tikus yang tidak makan kelp. Karena itu cobalah konsumsi rumput-rumput laut seperti kelp atau nori atau alga hijau seperti spirulina dan chlorella (3 gram) setiap hari.
• Kurangi makanan berlemak
Pola makan yang tinggi lemak hewani dapat meningkatkan resiko kanker payudara. Menurut para ahli, pola makan kaya lemak dapat menghasilkan zat kimia dalam usus yang ketika berhubungan dengan bakteri akan merubahnya menjadi estrogen sebagai penyebab kanker. Etsrogen ini kemudian disimpan dalam jaringan lemak payudara sehingga membuat sel dalam area ini lebih mungkin tumbuh menjadi kanker. Dengan membatasi konsumsi lemak sehari-hari sampai kira-kira 20 persen dari seluruh konsumsi kalori, anda berarti telah mengurangi peluang tumbuhnya kanker payudara.
• Tingkatkan konsumsi serat
Konsumsi buah-buahan dan sayuran penting untuk mencegah kanker payudara. Serat yang terkandung dalam makanan seperti buncis, seluruh jenis gandum, buah-buahan dan sayuran dapat mempengaruhi metabolisme estrogen dalam tubuh dan menurunkan estrogen dalam darah.

8 Cara Mengatasi Tekanan Darah Tinggi

8 Jurus Mengatasi Hipertensi .......!
Hampir Sebagian besar hipertensi tidak di ketahui penyebabnya. Seseorang dikatakan menderita hipertensi adalah jika tekanan darahnya 140/90mmhg dengan 2x pengukuran. Prinsip pengobatannya adalah mengubah pola hidup, seperti olah raga, mengkonsumsi makanan rendah lemak dan garam, menurunkan berat badan sampai ke berat badan ideal serta berhenti merokok (bagi yang merokok). Apabila dengan merubah pola hidup gagal maka dapat dicoba pengobatan dengan obat penurun tekanan darah tinggi. Seledri, Wortel, Bawang Putih dan Kacang-kacangan adalah makanan wajib untuk para penderita Hipertensi karena telah terbukti mampu menurunkan tekanan darah.
Adapun lahkah - langkah yang dapat dilakukan untuk mengatasi hipertensi adalah :
1. VITAMIN C, Penderita Hipertensi juga disarankan cukup mengonsumsi Vitamin C terutama Vitamin C alami yang terdapat didalam buah-buahan dan sayur-sayuran.
2. Vitamin B6 berguna untuk menstimulasi sistem syaraf yang akan mempengaruhi tekanan darah.
3. Multivitamin dan mineral diharapkan dapat membantu menurunkan tekanan darah dan menjaga tubuh agar tetap sehat.
4. Potasium atau Kalium adalah merupakan unsur esensial bagi mahluk hidup dalam menjaga keseimbangan distribusi air, tekanan darah, asam basa, fungsi otot, sel syaraf, fungsi jantung, fungsi ginjal dan adrenal.
5. Dengan mengonsumsi makanan yang mengandung magnesium ataupun suplemennya sebanyak 800 miligram perhari diharapkan dapat ikut membantu menurunkan tekanan darah.
6. OMEGA 3, Penderita Hipertensi juga dianjurkan mengonsumsi minyak yang mengadung Omega-3 sebanyak 1 sendok makan setiap hari.
7. KALSIUM, umber Kalsium terbesar terdapat didalam kacang kedelai, tempe, tahu, kacang hijau, susu kedelai serta sayur-sayuran hijau.
8. Berdo'a kepada Allah memohon kesembuhan kerena tidak ada sesuatu penyakit yang bukan atas kehendaknya, dan tidak ada pula suatu penyakit yang tidak ada obatnya serta selalu optimis.
Junk food dan makanan yang mengandung banyak garam yg perlu dihindari. Juga makanan yang terlalu lama di freezer. Konsumsi gula juga perlu dibatasi

Oleh : ndoroguru (Budi ST)
Sumber : dari berbagai sumber

10/25/2012

MEMAKSIMALKAN KONEKSI INTERNET

Di artikel ini saya sedikit berbagi tips mengenai beberapa hal yang biasanya saya lakukan untuk sedikit Mempercepat Koneksi Internet. Sebenarnya tidak bisa dikatakan mempercepat, karena meningkatnya koneksi tergantung pada alat (modem), sinyal atau jaringan, dan paket koneksi internet yang kita pakai. Cara saya dan mungkin banyak teman-teman sudah lakukan untuk mempercepat koneksi internet ini sebenarnya lebih ke meningkatkan page load (me-load halaman web) saat kita browsing atau bisa dikatakan memonopoli bandwidth. Cara yang saya lakukan yaitu meliputi tweaking browser dan juga pemakaian tool tambahan. Dan cara ini bisa digunakan untuk koneksi internet apapun. Berikut cara Mempercepat Koneksi Internet yang biasanya saya lakukan:
A. Tweak Registry
1. Start –> Run
2. Ketikkan “regedit” –> OK
3. Cari alamat HKEY_LOCAL_MACHINE/SYSTEM/Current ControlSet/services/Tcpip/ServiceProvider
4. Di direktori ServiceProvider ubah nilai berikut:
- DnsPriority = 1
- HostsPriority = 1
- LocalPriority = 1
- NetbtPriority = 1
5. Restart komputer
Mengubah Bandwidth pada Windows
1. Start –> Run
2. Ketikkan “gpedit.msc” –> OK
3. Pada Computer Configuration, pilih Administrative Templates
4. Klik Network –> QoS Packet Scheduler
5. Pada window sebelah kanan, double klik limit reservable bandwidth
6. Ubah setting menjadi enabled
7. Ubah bandwidth limit (%) menjadi 0 (nol)
8. OK

Pantai Kali Uluh Surga Surfing yang Tersembunyi

Rasanya dah lama aku ndak mengupdte blog ini terutama untuk artikel yang satu ini, artikel yang menampilkan keindahan obyek wisata pantai di wilayah kecamatan Kebonagung, nama desanya cukup simple dan mungkin punya arti tersendiri bagi para penduduknya “ KLESEM” itulah nama desanya dan “ KALI ULUH“ sebagai nama pantainya.
Pantai Kali Uluh ternyata menyimpan banyak potensi yang sangat bisa diandalkan terutama yang sampai saat ini masih belum maksimal  dikelola oleh pemerintah setempat yang berkaitan dengan obyek wisata pantai dan hal itu tentunya berkaitan erat dengan olah raga Surfing. Wilayah pantai Kali Uluh  memang berbatasan langsung dengan samudra Hindia, ombak yang setiap hari berdebur ke pantai  untuk beberapa orang mungkin menakutkan, tetapi bagi pecinta olah raga surfing hal itu tentu akan menjadi daya tarik tersendiri yang sangat mengasyikkan. Saya sendiri baru beberapa kali ke pantai itu dan kebetulan waktu itu (dah lupa kapan harinyaa …! )
berbarengan dengan kegiatan sekolah.  Beberapa turis asing yang sedang bawa peralatan surfing sedang asyik duduk di tepi pantai sembari menunggu gelombang pasang naik, tampaknya mereka mau berselancar. Kondisi gelombang saat itu memang tidak begitu besar, dan sampai siang pun mereka hanya duduk santai di pinggir pantai dan bahkan beberapa dari mereka sempet foto- foto bareng saya.
Mengawali perjalanan dari arah Kota Pacitan ke Kecamatan Kebonagung sarana transportasi jalan sudah tidak ada kendala alias lancar, baru kemudian memasuki wilayah desa Karanganyar. Perjalanan mulai terasa semakin berliku dan menanjak saat melintasi kawasan desa Gawang dan Sidomulyo namun kondisi jalan masih bisa dibilang cukup lancar cuman tanjakannya yang rada - rada curam dan harus extra hati – hati, memasuki wilayah perbatasan desa  Sidomulyo dengan wilayah desa Klesem, kondisi jalan mulai gak karuan. Jalannya Ancur abis dan perjalanan harus Very extra hati hati alias alon alon ya mas Brooo …..! Mungkin kendala  ini juga yang menyebabkan atau yang menjadi kurang semaraknya obyek wisata pantai Kali Uluh. Jika saya analisa dan saya komentari  ada beberapa alasan yang mungkin menjadi kendala kurang Go publik- nya wisata pantai Kali Uluh diantaranya :